Senin, 03 Juni 2013

Gitaris Piawai Bermain Dawai

Sebagus apapun gitar , dia bakal tetep jadi pajangan kalo nggak ada orang-orang bertalenta tinggi dibelakangnya . dan lo , kayaknya musti tau beberapa orang diantara mereka . Cekidot broder...........


Yngwie Malmsteen

Nggak ada yang ngeraguin kalo cowo yang sekarang penampilannya tambun ini adalah pelopor musik Neo-Classical metal yang muncul di era 80-an . Yngwie sukses maduin pola-pola musik klasik yang dimainin Bach , Paganini dengan gaya permainan gitar Heavy Metal .
Lars Johan Yngve Lannerback yang lahir di Stockholm , Swedia pada 30 Juni 1963 terkenal sebagai salah satu gitaris Shredder yang punya performance eksentrik dan sering pecicilan .
Fender bikinin seri khusus buat Yngwie pada tahun 1988 . Pickup nya didisain sama DiMarzio dan fret nya ber-scallope . Yngwie juga sering keliatan pake gitar akustik merk Ovation Viper saat manggung . Dia juga dijiluki the god of speed karna kecepatan jari-jarinya saat mainin gitar , luar biasa broder .
Sering dikaitkan dengan kecepatan bermain gitar dengan nanda tinggi, skala pekikan dan skala raungan  4 albumnya, sejak 1984 sampai dengan 1988 , Rising Force , Marching Out , Trilogy dan Odyssey berada di top 100 untuk penjualan .

Michael Angelo Batio

Michael Angelo Batio  lahir 23 Februari 1956 juga dikenal sebagai Mike Batio atau MAB , adalah gitaris dan kolumnis dari Chicago . Karyanya telah mencakup banyak genre , terutama Metal dan subgenre . Batio terpilih sebagai "No 1 Shredder of All Time" oleh Majalah Gitar Satu pada tahun 2003 . Ia juga tercatat sebagai salah satu dari "Top 100 Greatest Metal Gitaris of All Time" oleh Guitar World Magazine, untuk yang ia menulis kolom Waktu untuk Burn , dan salah satu dari "20 Shredders Terbesar Sepanjang Masa" oleh Total Guitar Magazine , baik pada bulan April 2008 . Batio juga memenangkan Guitar World Magazine Pembaca Choice 2009 untuk kategori "Best Shredder". Pada bulan November 2011 , Michael memenangkan Guitar World Magazine Pembaca Choice Award dan terpilih sebagai "Gitaris Tercepat Sepanjang Masa." Lebih dari 440.000 suara yang dilemparkan .

 John Petrucci
John Petrucci lahir di Kings Park , Long Island , New York 12 Juli 1967 . adalah gitaris Amerika yang dikenal sebagai anggota pembentuk grup progresif metal Dream Theater .  Dia juga seorang produser (bersama teman satu bandnya Mike Portnoy) dari semua album Dream Theater sejak rilis album Scenes From A Memory, pada tahun 1999 . Petrucci besar di Long Island , tepatnya Kings Park dimana Petrucci bersama John Myung  dan Kevin Moore sekolah di tempat yang sama . Petrucci bermain gitar pertama kali pada saat berumur 8 tahun. Dan mulai bermain dengan sebuah band pada umur 12 tahun. Band dan gitaris yang memengaruhi permainan gitarnya adalah Yngwie Malmsteem , Randy Rhoad ( Iron Maiden) , Steve Ray Vughn dll . Karena saat itu sedang berkembang irama metal dan trash , Petrucci menambahkan pengaruhnya pada musik Metallica dan Queensryche .

Paul Gilbert
Paul Brandon Gilbert lahir di Carbondale , Illionis USA 6 November 1966 . Dikenal sebagai gitaris dari grup musikMr. Big dan Raxer X disamping merilis beberapa album solo serta berkolaborasi dengan banyak musisi.
Paul Gilbert merupakan salah satu dewa gitar seperti halnya Steve Vai, Yngwie, John Petrucci lainnya. Sebelumnya Paul dikenal melalui group bandnya Mr.Big, rekaman Mr.Big yang laku keras turut membesarkan nama Paul di dunia musik rock.
Paul sendiri sudah cukup mengegerkan dunia gitaris pada tahun 86-87 sebagai pemain gitar tercepat di dunia ketika Paul masih bergabung dengan group band Racer X. Teknik permainannya telah sempurna saat ia baru menginjak 17 tahun itu.
Pada usia 5 tahun (1971) Paul sudah mulai mempelajari gitarnya, 10 tahun berikutnya (1981) Paul coba mengirim demo rekamannya ke produser Mike Varney dan di luar dugaanya Mike sangat mengagumi permainannya di samping Tony Macalpine.
Pada tahun 1984 Paul pindah ke LA dan melanjutkan sekolah gitarnya ke GIT (Guitar Institute of Technology) dan kini telah menjadi instruktur sekolah gitar bergengsi ini.
Pada tahun 1986 dia bergabung dengan band pertamanya Racer X dengan album debutnya "Street Lethal ", kemudian "Second Heat" (1987) & "Live! Extreme Volume" (1988).
Pada tahun 1989 Paul meninggalkan Racer X dan bergabung dengan group band MR.BIG dengan pemain bass yang disegani "Billy Sheehan", vocalis Eric Martin dan drummer Pat Torpey.
Mereka meluncurkan album pertamanya "MR.BIG" dan MR.BIG tampil untuk pertama kalinya di Jepang pada bulan Oktober.
Selanjutnya Paul meluncurkan album berikutnya: "Live! Raw Like Sushi" (1990), "Mr Big - Lean into it" (1991), "Mr.Big - San Francisco Live" (1992), "Racer X - Live Extreme Volume 2" (1992), "Mr.Big - Bump Ahead" (1993), "Mr.Big - Live! Raw Like Sushi 2" (1994), "HEY MAN" & " The best of MR.BIG" (1996), "Hard Rock Cafe", " Live At Budokan " & solo " King of Club" (1997)
Lagu "To Be With You" (dari Album "Lean Into It") menduduki posisi pertama di majalah Billborad USA selama 3 minggu.
 Saat berumur 15 tahun , Paul dikontrak selama 3 tahun oleh Ozzy Osbourne lewat lebel rekamannya Sharpnel Records untuk menjadi pemain gitar Ozzy saat manggung .
Sebelum manggung bareng Mr. Big , Paul ngebentuk band bernama Raxer X yang terinspirasi banget sama Judas Priest . Selain sebagai seorang gitaris , sehari-harinya Paul disibukin dengan menjadi instruktur gitar di Guitar Institute Technology , Amerika  dan menjadi penulis di beberapa majalah gitar seperti Total Guitar dan Guitar World . Sepanjang karirnya Paul selalu make gitar Ibanez PMG Signature Series miliknya .

 Jason Becker

Jason dikomentarin sebagai musisi jenius dengan pencapaian skil gitar luar biasanya dalam tempo waktu yang sangat singkat (kabarnya cuma empat tahun) . Dan pada umur 16 tahun , gitaris beraliran Neo-Clissical metal ini udah bikin album gitar dalam kumpulan duo bernama Cacophony bareng sohipnya Marty Friedman .
Mereka berdua sempet ngerilis album berjudul Speed Metal Shimphony pada tahun 1987 dan Go Off! pada tahun 1988 sebelum akhirnya bubar jalan tahun 1989 buat ngerjain proyek solonya .
Kalo lo udah pada pernah ngedengerin karyanya , lo juga tau kalo cowo kelahiran 22 Juli 1969 itu mampu bikin komposisi klasik yang sangat rumit (kabarnya juga lebih rumit dari Yngwie Malmsteen atau gitaris-gitaris lain) sekaligus bisa mainin dengan ngebut dan bersih banget . Baik itu gitar listrik atau gitar bolong biasa .
Pada umur 20 tahun , Jason di diagnosa kena penyakit Amytropic Lateral Sclerosis (bentuk penyakit yang ngelumpuhin semua sistem syaraf tubuh) dan diprediksi cuma bisa bertahan hidup antara tiga sampe lima tahun . Teryata sampe detik ini Jason masih bisa bertahan hidup .  Tapi karna penyakitnya itu , dia lumpuh total bahkan sampe nggak bisa ngomong .
Buat berkomunikasi , Jason sekarang pake sistem komputer buatan khusus yang dikendaliin sama bola matanya . Dengan sistem komputer itu jugalah dia nerusin kecintaannya sama musik buat bikin komposisi lagu-lagu dan album baru . Gokil nggak tuh smangatnya ?
Waktu masih mapu main gitar , Jason pake gitar merk Hurricane , Carvin , Ibanez , Paradise (Jason Becker Signatute Series) dan Fender Stratocaster warna item .

Steve Vai
Steve vai lahir di Carle Place , New York , 6 Juni 1960  adalah gitaris, penulis lagu, penyanyi dan produser yang berasal dari Amerika Serikat .
Permainannya mulai dari blues, jazz, rock sampai klasik dan ethnic music. Permainan gitarnya pun tidak terbatas pada komunitas gitar saja tetapi juga bagi orang-orang awam yang tidak mendalami gitar.
Pada umur 6 tahun, Steve mulai belajar piano. Pada umur 10 tahun, Steve mulai belajar bermain akordeon. Pada umur 13 tahun barulah Steve mulai mendalami gitar dan sejak saat itu lahirlah seorang dewa gitar yang baru.
Steve Vai mengawali kariernya dengan album debutnya Flex-Able Leftovers pada tahun 1984. Pada tahun 1990, Steve merilis album keduanya yang berjudul Passion and Warfare. Album ini mendapat pengakuan internasional dan Steve memenangkan polling pembaca majalah Guitar Player dalam 4 kategori yang berbeda. Album Steve yang ketiga berjudul Sex & Religion dirilis tahun 1993 dan album keempatnya Alien Love Secrets dirilis tahun 1995. Pada tahun 1996 album kelima Steve Fire Garden dirilis.
Tahun 1999, Steve meluncurkan album keenamnya yang berjudul Ultra Zone. Dalam album ini Steve lebih banyak memfokuskan dirinya dalam komposisi lagu dan bereksperimen dengan gitarnya. Tahun 2001 album The Seventh Song dirilis dan album ini berisi lagu-lagu slow/ballad yang pernah dirilis Steve dengan ditambah beberapa lagu baru. Dan di tahun 2001 Alive in an Ultra World pun dirilis.
Steve Vai juga pernah memproduksi 2 album Natal yang berjudul Merry Axemas Vol.1 dan Merry Axemas Vol.2, juga konser G3 bersama Joe Satriani dan Eric Johnson/Kenny Wayne Shepherd dan terakhir John Petrucci turut juga bergabung dalam G3.
Belakangan ini Steve Vai lebih memfokuskan diri bereksperimen pada permainan gitarnya dan sekarang ini band Steve Vai ditambah seorang pemain bass yang sudah tidak asing lagi buat fans-fans rock tahun 80-an, Billy Sheehan.

Kirk Hammet
Kelar ngebeli gitar pertama Fender Stratocaster copy '78 , cowo yang lahir di San Fransisco Amerika 18 November 1962 ini sempet juga nyocok-nyocokin sound yang dia pengen dengan berbagai macem gitar sampe akhirnya ketemu sma Gibson Flying V tahun '74 .
Buat bisa beli ampli gitar Marshall gitar pertamanya , Kirk rela kerja mati-matian di sebuah restoran cepat saji . Pas Metallica tambah ngetop , Kirk bareng James Hetfield secara resmi udah meng-endors gitar merk ESP dari tahun 1980 .
Sabelum tanda tangan kerja sama  bareng ESP , Kirk lebih dikenal sempet maenin gitar signature series-nya bareng EMG pickup dan senar Ernie Ball .
Tahun 2007 kemaren , perusahaan gitar ESP ngerayain 20 tahun hubungan kerjasama bareng Kirk dengan ngeluarin terbatas ESP seri KH-20 cuma bikin 40 biji .
Selain make gitar merk ESp , Kirk juga pake merk lain pas lagi tur manggung Metallica . Kirk juga make gitar merk lain buat beberapa lagu khusus . Diantaranya adalah Gidson '68 Les Paul Custom , Gibson Les Paul Standard dan sebuah gitar merk Rhandy Rhoads Model RRIT yang emang dibikin khusus buat dia .
 
Slash
Gitaris bernama asli Saul Hudson ini lahir di Stoke On Trent Inggris 23 Juli 1965 . Dia punya ratusan koleksi gitar mulai dari B.C Rich Mockingbird , Fender Stratocaster dan Telecaster , Gibson EDS-1275 , Flying V , dan lain-lain .
Gibson bikin gitar model Slash Les Paul Gold Top dan slash Les Paul Standard yang khusus dipake sama Slash . B.C Rich juga bikin seri Handsrafted Mockingbird SL yang di disain buat Slash .
Ada banyak gitar yang dipake Slash buat nuangin imajinasinya dalam bentuk lagu . Tapi ketika ngegarap lagu-lagu dalam album pertama Gun's n Roses Appetite For Destruction , Slash justru ngegunain gitar  custom nggk bermerk . Gitar itu punya bentuk mirip Les Paul '59 , tapi nggak bermerk Gibson .  Gitar custom itu dibikin sama Chris Derrig , seorang pengrajin gitar yang meninggal tahun '86 lalu .
Gitar custom bikinan Chris itu sempet jadi gitar favorit Slash untuk waktu yang lama dan inilah gitar yang dirasa sound-nya paling cocok sama selera Slash .

Jimmy Page
Jimmy sering keliatan pake gitar Gibson Les Paul , Gibson EDS-1275 (double neck) dan Fender Telecaster . Untuk ngerjain album Led Zeppelin , gitar Gibson Les Paul adalah gitar yang paling sering dipake , termasuk buat ngerekam lagu-lagu cadas semacem Blackdog dan rock n roll . Khusus buat solo pada album Stairway To Heaven , Jimmy ngerekam pake Telecester '58 warna psychedelic kesayanganya bernama The Dragon yang dikasih sama Jeff Beck .
Jimmy yang lahir di Middlesex Inggris 9 Januari 1944 ini juga terkenal sering mainin gitarnya pake alat gesek biola pas lagi live .

Jeff Beck
Gitaris yang dipanggil "gitarisnya gitaris' ini pernah bergabung dalam The Yardbirds untuk ngegantiin Eric Clapton yang cabut buat bikin band baru bernama Cream .
Di Yardbirds , Jeff main bareng sama Jimmy Page . Jeff Beck berenti pake pick saat bermain gitar pada tahun 80-an , seterusnya Jeff selalu selalu pake jari-jarinya untuk metik gitar . Sepanjang karirnya Jeff lebih sering make gitar Fender Stratocaster ,  Telecaster , Ensquire dan Gibson Les Paul .

Jack White
Pentolan The White Stripes , The Raconteurs dan The Dead Wheater ini bernama asli anthony Gillis lahir di Michigan Amrik 9 Juli 1975 . Karirnya yang cemerlang bikin dia sering banget diajak kolaborasi sama musisi senior mulai dari The Rolling Stone , Bob Dylan sampe Jeff Beck padahal pas sekitar tahun 90-an waktu dia masih jadi gitaris indie di Detroit dia kerja susah payah ngurusin barang-barang furnitur untuk menyambung hidup .
Gaya bergitar jack sangat unik dan nggak kayak gitaris pada umumnya . Dia sering maduin permainan slide dengan Digitech Whammy , dan bikin nada-nada yang nggak lazim .Di lagu-lagu The White Stripes , Jck manfaatin gitar hallowbody untuk bikin sound bass boongan . Maklum , personilnya cuma dua orang (gitaris sama drummer) , jadi di tuntut buat bisa bermain gitar tanpa mesti ngilangin nyawa rithem berkarakter low yang biasanya didapet dari instrumen bass . Gitar yang biasa dipake Jack adalah JB Hutto Montgromery Airline tahun '65 yang didapetnya dari seorang fan , gitar Crestwood Astral II tahun '70-an dll .

Joe Satriani
Walaupun sempet pakek gitar Kramer Pacer , Joe udah pake gitar Ibanez sejak debut solo pertamanya Not Of This World yang direkam tahun '86 . Sejak tahun '88 , cowo kelahiran New York 15 Juli 1956 ini resmi jadi endorser Ibanes dan dibikinin gitar JS Series . JS Series ngeluarin seri mulai dari JS 100 , JS 1600 , JS 10th , JS 2CH , dan lainya . bedanya ada dispesifikasi onderdilnya . harganya beragam mulai dari yang bersahabat , sampe yang agak musuhan sama kantong lo hehe.....

Oke , sekian pertemuan kita kali ini buat ngebahas beberapa Gitaris Yang Piawai Bermain Dawai , ketemu lagi dilain waktu dan kesempatan . Jangan lupa makan ya , terimakasih sudah membaca dan semoga bermanfaat untuk kita semua , Amin . Terimakasih , bye bye ................




Tidak ada komentar: